PARADIGMA EKONOMI ISLAM DAN EKONOMI KAPITALIS (Studi Komperatif)
Abstract
Tulisan ini akan membuktikan bahwa mainstream sistem ekonomi yang berkembang,yaitu kapitalisme dan sosialisme juga merupakan bagian dari sistem yang Islami. Sistem
ekonomi kapitalis yang sesuai dengan semangat ekonomi Islam, meminjam contoh salah
satu rukun Islam berupa haji, meniscayakan umat Muslim memiliki semangat kapitalis.
Untuk menunaikan ibadah haji dipersyaratkan dengan memiliki kecukupan modal
(kapital). Kapitalisme yang merupakan anak kandung dari individualisme dikecam oleh
Islam selama tidak memiliki kepedulian sosial terhadap sesama sebagaimana yang diusung
oleh sistem ekonomi sosialis, semisal tidak ber-zakat. Sisi sistem ekonomi sosialisme
berupa pemerataan kepemilikan kapital itu bernilai Islami. Namun demikian, kebersamaan
dalam perekonomian sistem Islam, tidak berarti mengabaikan terhadap kuasa kepemilikan
individu. Dengan demikian, kapitalisme dan sosialisme juga merupakan prinsip-prinsip
universalisme Islam yang tak mungkin diingkari eksistensinya. Sistem ekonomi Islam
berada di atas sistem kapitalis dan sosialis.
Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah studi pustaka dengan
menggunakan sumber-sumber yang otoritatif dari paradigma sistem ekonomi kapitalis,
sosialis, maupun Islam. Sebagai ‘pisau analisa’ penulis menggunakan pendekatan
hermeneutis untuk menarik ‘benang-merah’ kepemahaman terhadap teks yang dikaji
yang dalam hal ini difokuskan pada kajian mazhab ekonomi dunia.
Kata Kunci : Sistem ekonomi, Kapitalis, Sosialis, Islam
Downloads
Downloads
Published
How to Cite
Issue
Section
License
NUR EL ISLAM Journal is an Open Access Journal. The authors who publish the manuscript in this journal agree to the following terms:
(1) The formal legal provisions for access to digital articles of this electronic journal are subject to the terms of the Creative Commons Attribution 4.0 International License (CC BY 4.0), which means that Nur El Islam reserves the right to save, transmit media or format, Database), maintain, and publish articles without requesting permission from the Author as long as it keeps the Author's name as the owner of Copyright.
(2) The reproduction of any part of this journal, its storage in databases and its transmission by any form or media, such as electronic, electrostatic and mechanical copies, photocopies, recordings, magnetic media, etc., will be allowed only with a written permission from Nur El Islam.