Hubungan Keteladanan Guru dengan Kemampuan Moral Anak Usia 5-6 Tahun di PAUD Terpadu I’aanatuth Thalibiin Perawang Barat

Authors

  • Zahra Yuniati Universitas Negeri Padang
  • Nur Hazizah Universitas Negeri Padang

DOI:

https://doi.org/10.51311/alayya.v3i2.526

Keywords:

Keteladanan Guru, Kemampuan Moral Anak, Anak Usia Dini

Abstract

Jenis penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif deskriptif yang berbentuk korelasional. Populasi penelitian adalah pengawas sekolah, kepala sekolah serta 12 guru yang mengajar di kelas B1-B6 di PAUD Terpadu I’aanatuth Thalibiin Perawang Barat. Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini menggunakan teknik sampel total. Adapun teknik pengumpulan data pada penelitian ini yaitu menggunakan angket, yang mana angket keteladanan guru diisi oleh pengawas sekolah dan kepala sekolah, sedangkan angket kemampuan moral anak diisi oleh guru. Teknik analisis data menggunakan nilai rata-rata (mean), standar devisiasi, tabel distribusi frekuensi relatif, dan korelasi product moment dengan bantuan SPSS 25.0. Hasil penelitian menunjukkan bahwa keteladanan guru yang diberikan kepada anak berada pada kategori tinggi (T) dengan persentase sebesar 50 % dari skor ideal, kemudian kemampuan moral anak juga berada pada kategori tinggi (T) dengan persentase sebesar 41 %. Namun tentu saja kemampuan moral anak belum mencapai kategori sempurna karena masih ada beberapa anak yang berada pada kategori sangat rendah dengan persentase sebesar 4,1 %. Kemudian terdapat hubungan r antara keteladanan guru dengan kemampuan moral anak dengan memperoleh koefisien sebesar 0,336, dengan nilai signifikan Sig. (2-tailed) sebesar 0,108 dan nilai Person Correlation sebesar 1. Dengan demikian terdapat hubungan yang besar antara keteladanan guru dengan kemampuan moral anak usia 5-6 tahun di PAUD Terpadu I’aanatuth Thalibiin Perawang Barat.

Downloads

Download data is not yet available.

References

Abdullah Nasih Ulwan. Pendidikan Anak Dalam Islam. Yogyakarta: Al andalus. 2018.

Auliya. et. al. Kecerdasan Moral Anak Usia Dini. Pekalongan: Penerbit NEM. 2020.

Azizah Munawaroh. “Keteladanan Sebagai Metode Pendidikan Karakter” dalam Jurnal Penelitian Pendidikan Keislaman. vol. VII. no. 2. 2019.

Crain William. Theoris of Development: Concepts and Applicatio, terj. Teori Perkembangan Konsep dan Aplikasi. Yogyakarta: Pustaka Pelajar. 2007.

E. Mulyasa. Menjadi Guru Profesional. Bandung: PT Remaja Rosdakarya. 2015.

Fu’ad. Al-Mu’allim al-Awwal Qudwah Likulli Mu’allim wa Mu’allimah terj. Begini Seharusnya Menjadi Guru. Jakarta: Darul Haq. 2018.

Ifa Hidayah. Tips Menjadi Guru Berprestasi di Era Digital. Lombok: Pusat Pengembangan Pendidikan dan Penelitian Indonesia. 2022.

Kumaidi dan Budi Manfaat. Pengantar Metode Statistik. Cirebon: Eduvision. 2013.

Mardianto Duryati Lutfia. “Pengaruh Outbond terhadap Kecerdasan Moral Anak Sekolah Dasar” dalam Jurnal RAP UNP. vol. V. no. 2. 2014.

Mohammad Ahyan Yusuf Sya’bani. Profesi Keguruan (Menjadi Guru yang Religius dan Bermartabat). Gresik: Caramedia Communication. 2018.

Muhiyatul Huliyah. “Hakikat Pendidikan Anak Usia Dini” dalam Jurnal Pendidikan Guru Raudhatul Atfal. vol. I. no. 1. 2016.

R.A Anggraeni Notosrijoedono. “Menanamkan Kecerdasan Moral Sejak Anak Usia Dini Pada Keluarga Muslim” dalam Jurnal Tarbiyah. vol. XXII. no. 1. 2016.

Sa’dun Akbar. et.al. Pengembangan Nilai Agama dan Moral bagi Anak Usia Dini. Bandung: PT Refika Aditama. 2019.

Siswanto. “Pentingnya Pendidikan Moral Sejak Anak Sekolah Dasar” dalam Darajat: Jurnal Pendidikan Agama Islam. vol. I. no. 2. 2018.

Siti Mumun Muniroh. “Perkembanngan Moral Santri Anak Usia Dini” dalam Jurnal Penelitian. vol. XII. no. 2. 2015.

Siti Qurratul Aini. “Konstruksi Pendidikan Karakater Siswa Melalui Keteladanan Guru di Sekolah” dalam Indonesia Journal of education management. vol. II. no. 2. 2020.

Subakti. et.al. Pendidikan Anak Usia Dini. Medan: Yayasan Kita Penulis. 2022.

Yuliani Nurani Sujiono. Konsep Dasar Pendidikan Anak Usia Dini. Jakarta: PT indeks. 2011.

Yuyun Istiana. “Konsep-Konsep Dasar Pendidikan Anak Usia Dini” dalam Didaktika. vol. XX. no. 2. 2017.

Zulkifli. et.al. Pengembangan Moral dan Agama. Padang: PT Global Eksekutif Teknologi. 2023.

Downloads

Published

2023-09-03

How to Cite

Yuniati, Z., & Hazizah, N. (2023). Hubungan Keteladanan Guru dengan Kemampuan Moral Anak Usia 5-6 Tahun di PAUD Terpadu I’aanatuth Thalibiin Perawang Barat. ALAYYA : Jurnal Pendidikan Islam Anak Usia Dini, 3(2), 87–101. https://doi.org/10.51311/alayya.v3i2.526