Pelaksanaan Pendidikan Informal Pada Keluarga Suku Anak Rimba di Kampung Kelukup Dusun Dwi Karya Bhakti Kabupaten Bungo

Authors

  • Sungkowo Institut Agama Islam Yasni Bungo
  • Yahya Saputra Institut Agama Islam Yasni Bungo

DOI:

https://doi.org/10.51311/mutaaddib.v1i1.480

Keywords:

Pendidikan, Informal, Suku, Anak Rimba

Abstract

Secara umum hampir 90 % anak rimba tidak memperoleh pendidikan formal dikarenakan tekanan mental dan sosial. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif disekripdif dengan teknik observasi, wawancara dan dokumentasi. Permasalahan yang diteliti meliputi: 1) Bagaimana sistem pendidikan informal yang dilakukan oleh masyarakat suku anak rimba di kampung Kelukup Dusun Dwi Karya Bhakti Kecamatan Pelepat Kabupaten Bungo, 2) kendala yang dihadapi oleh masyarakat suku anak rimba dalam melaksanakan pendidikan informal bagi putra-putrinya, 3) Upaya yang dilakukan oleh masyarakat suku anak rimba dalam melaksanakan pendidikan informal bagi putra-putrinya. Hasil penelitian ini sebagai berikut: 1) Sistem pendidikan informal yang dilakukan oleh masyarakat suku anak rimba di kampung Kelukup Dusun Dwi Karya Bhakti meliputi: a) pendidikan besale (perenungan diri dalam proses pengobatan), b) pendidikan berburu, c) pendidikan menghafal mantra, 2) Kendala yang dihadapi oleh masyarakat suku anak rimba dalam melaksanakan pendidikan informal bagi putra-putrinya meliputi: a) kendala strata sosial yang jauh berbeda dengan masyarakat umum menjadi pemyebab mindernya suku anak rimba dalam berinteraksi, b) sikap pesimis yang melekat pada suku anak rimba menjadi penyebab mereka tetap terisolir, 3) Upaya yang dilakukan oleh masyarakat suku anak rimba dalam melaksanakan pendidikan informal bagi putra-putrinya adalah: a) program kerjasama pada persamaan hak dan kewajiban warga Negara, b) program pemberdayaan prempuan, c) program Keluarga Berencana, d) program majelis taklim, e)  program pelayanan kesehatan Ibu dan Anak, f) program bina keluarga sejahtera.

Downloads

Download data is not yet available.

References

Butet Manurung, Sekolah Rimba Pendidikan Alternatif Bagi Suku Terisolir, (Jakarta: Logos Wacana Ilmu, 2016).

Butet Manurung, Sokola Rimba (Yogyakarta: Insist Press, 2017).

Depsos RI, Masyarakat Terasing Suku Anak Dalam dan Dusun Solea Dan Melinani, (Jakarta: Direktorat Bina Masyarakat Terasing, 2018)

Depsos RI, Pembinaan Bagi Masyarakat Terasing (Jakarta: Penamas, 2013).

Depsos, Suku Terasing Di Bukit Dua Belas Jambi (Jambi: Kayu Agung Press, 2018).

Kentrian Tenaga Kerja, Undang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia, (Jakarta: Armico Utama, 2012).

Kuncoro Ningrat, Sosiologi Suku-Suku Terasing Di Nusantara, (Jakarta: Pustaka Prima, 2012).

Lexi.J.Moleong Penelitian kuantitatif dan kualitatif (Jakarta: PT.Rosdakarya, 2015).

Selo Sumardjan, Sosiologi Antropologi, (Jakarta: Rineka Cipta, 2013).

Peneliti Kualitatif, (Bandung: Pustaka Setia, 2002).

Downloads

Published

2023-04-13

How to Cite

Sungkowo, & Saputra, Y. (2023). Pelaksanaan Pendidikan Informal Pada Keluarga Suku Anak Rimba di Kampung Kelukup Dusun Dwi Karya Bhakti Kabupaten Bungo. MUTAADDIB : Islamic Education Journal, 1(1), 44–67. https://doi.org/10.51311/mutaaddib.v1i1.480